kievskiy.org

Keheranan, Guru Non-PNS di Jawa Barat Belum Terima THR: Tahun Lalu Lancar

Ilustrasi THR.
Ilustrasi THR. /Pixabay/Eko Anug

PIKIRAN RAKYAT - Masih ada guru yang belum menerima tunjangan hari raya (THR) meskipun Idul Fitri telah berlalu. Para guru merasa kecewa pihak sekolah belum menyalurkan THR.

Salah satu guru yang kecewa yakni Imanul Hakim, guru SMKN 2 Bandung. Pemerintah Provinsi Jawa Barat telah menyalurkan THR kepada guru bukan pegawai negeri sipil (PNS) lewat rekening sekolah. 

Namun, hingga saat ini, pihak sekolah belum meneruskan pemberian THR tersebut kepada guru non-PNS di SMKN 2 Bandung.

"Hingga saat ini belum ada informasi apapun dari pihak sekolah tentang pencairan THR," ujar Imanul, Rabu, 19 Mei 2021.

Baca Juga: Masjid Dihancurkan di India, 'Semua Umat Muslim Ketakutan'

Para guru telah menanyakan tentang pencairan THR kepada bendahara sekolah lewat grup pesan singkat. Namun, belum mendapat respons. Imanul berharap, THR segera dicairkan karena para guru menunggu cairnya THR.

Untuk memenuhi kebutuhan Idul Fitri pekan lalu, Imanul menggunakan gaji April 2021. Beruntung, menurut dia, pengeluaran pada Idul Fitri tahun ini tidak terlalu besar karena tidak pulang kampung. 

Dia berencana menggunakan THR untuk menutupi pengeluaran Idul Fitri yang menggunakan gaji April 2021.

Baca Juga: Jokowi Targetkan 70 Juta Penduduk Indonesia Divaksin Covid-19 hingga September 2021

Guru SMKN 8 Garut, Mohamad Zayyan Abdurohman mengatakan, THR baru disalurkan Rabu, 19 Mei 2021  oleh pihak sekolah. Namun, beberapa rekannya di sekolah lain belum menerima THR dari sekolah masing-masing hingga Rabu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat