kievskiy.org

Kelulusan SMA/SMK Diumumkan Sabtu 2 Mei, Diyang: Sedih, Foto Bersama pun Tak Bisa

ILUSTRASI kelulusan, wisuda.*
ILUSTRASI kelulusan, wisuda.* /PIXABAY

PIKIRAN RAKYAT - Siswa merasa sedih karena tidak bisa berkumpul bersama teman-teman saat pengumuman kelulusan tingkat Sekolah Menengah Atas. Kepala sekolah juga melarang siswa datang ke sekolah saat pengumuman kelulusan.

Seorang siswa kelas XII SMAN 9 Bandung Diyang Wulandari Rufi merasa sedih tidak bisa berkumpul bersama teman-teman saat pengumuman kelulusan.

Baca Juga: 7% Bantuan Provinsi Dikembalikan, Salah Satunya karena Ditolak Warga

Hal itu karena siswa angkatan-angkatan sebelumnya bisa merayakan kelulusan dengan berkumpul bersama teman-teman di sekolah.

"Kelulusan kan gak harus dirayakan dengan coret-coret seragam, pengen kumpul aja dengan teman-teman, tapi gak bisa kumpul-kumpul," ujar Diyang kepada Pikiran Rakyat, Rabu 29 April 2020.

Baca Juga: Diumumkan Sabtu 2 Mei, Kelulusan SMA/SMK Tak Perlu dengan Coret-coret Seragam atau Konvoi

Sebelum pandemi Covid-19, beberapa teman pun, kata Diyang, telah merencanakan berbagai acara untuk merayakan kelulusan, seperti foto bersama.

Namun, rencana itu tidak bisa direalisasikan. Meski demikian, kondisi saat ini tidak mengurangi rasa syukur Diyang karena telah menyelesaikan masa belajar di SMA.

Baca Juga: Samuel Eto'o Bongkar Sosok Kesuksesan Lionel Messi Bersama Barcelona

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat