kievskiy.org

Pemerintah Matangkan Sektor Pendidikan, Khususnya Pesantren dan Sekolah Keagamaan

MENTERI Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia, Muhadjir Efendy.*
MENTERI Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia, Muhadjir Efendy.* /dok.Kemenko PMK

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah saat ini telah mematangkan kebijakan afirmasi mengenai sektor pendidikan khususnya pesantren dan pendidikan keagamaan.

Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy beranggap pesantren dan pendidikan keagamaan harus mendapatkan perhatian.

Menurutnya perhatian tersebut bukan hanya dari segi pembelajaran di tengah pandemi Covid-19, akan tetapi mengenai bantuan sosial (Bansos).

Baca Juga: Tegas Tolak Tuntunan Pendemo George Floyd, Trump Takkan Bubarkan Kepolisian

“Tugas Kemenko PMK adalah melakukan koordinasi terkait hal ini,"ujarnya saat memimpin Rapat Tingkat Menteri Senin 8 Juni 2020 dikutip Pikiran-Rakyat.com dalam rilis Kemenko PMK.

"Sebelum nanti akan dilaporkan ke Wapres dan dimatangkan dalam Rapat Kabinet Terbatas, kita ingin ini agar klir dulu dengan mendengar masukan dari para stakeholder,” sambungnya.

Menko PMK Muhadjir juga mengatakan sudah melakukan diskusi secara teknis dengan Kementerian Agama mengenai afirmasi tersebut.

Baca Juga: Jengkel Ibunda Dibuat Menangis, Pemuda Bacok Kepala Penagih Utang 

Kementerian Keuangan (Kemenkeu) pun sudah menyetujui terkait anggaran sebesar Rp 2,36 triliun yang akan digunakan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat