kievskiy.org

Apakah Puasa Anak Kecil Sah? Simak Hukum Mengajak Anak Ikut Puasa Ramadhan 2024

Ilustrasi anak-anak. Apakah puasa anak kecil sah? Simak bagaimana ketentuannya.
Ilustrasi anak-anak. Apakah puasa anak kecil sah? Simak bagaimana ketentuannya. /Pexels/Ketut Subiyanto

PIKIRAN RAKYAT - Anak-anak harus sudah dibiasakan puasa sejak dini, supaya fisiknya tidak kaget ketika sudah harus wajib menjalankan ibadah tersebut di kemudian hari. Namun, apakah puasa anak-anak dapat dikatakan sah?

Sebelumnya, dalil yang mendasari pembiasaan anak kecil puasa sejak dini adalah sabda langsung dari Rasulullah SAW, melalui hadits dari Rabi binti Mu’awwid radhiyallahu ‘anha, ia berkata:

أَرْسَلَ رَسُولُ اللَّهِ صلى الله عليه وسلم غَدَاةَ عَاشُورَاءَ إِلَى قُرَى الأَنْصَارِ الَّتِى حَوْلَ الْمَدِينَةِ : مَنْ كَانَ أَصْبَحَ صَائِمًا فَلْيُتِمَّ صَوْمَهُ ، وَمَنْ كَانَ أَصْبَحَ مُفْطِرًا فَلْيُتِمَّ بَقِيَّةَ يَوْمِهِ) ، فَكُنَّا بَعْدَ ذَلِكَ نَصُومُهُ ، وَنُصَوِّمُ صِبْيَانَنَا الصِّغَارَ مِنْهُمْ إِنْ شَاءَ اللَّهُ ، وَنَذْهَبُ إِلَى الْمَسْجِدِ ، فَنَجْعَلُ لَهُمُ اللُّعْبَةَ مِنَ الْعِهْنِ ، فَإِذَا بَكَى أَحَدُهُمْ عَلَى الطَّعَامِ أَعْطَيْنَاهَا إِيَّاهُ عِنْدَ الإِفْطَارِ

“Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam mengirim utusannya pada siang hari ‘Asyura (sepuluh Muharam) ke desa-desa kaum Anshar di sekitar Madinah untuk mengumumkan, ‘Barangsiapa telah berpuasa sejak pagi hari, hendaklah dia menyempurnakan puasanya. Barangsiapa yang pagi harinya tidak berpuasa, maka hendaknya puasa pada sisa harinya.’ Maka setelah itu kami berpuasa, dan kami membiasakan anak-anak kecil kami untuk berpuasa insya Allah. Kami pergi ke masjid, lalu kami buatkan untuk mereka (anak-anak) mainan dari kapas yang berwarna. Kalau salah satu di antara mereka menangis karena (kelaparan). Kami berikan kepadanya (mainan tersebut) sampai berbuka puasa.” (HR. Bukhari, no. 1960 dan Muslim, no. 1136)

Dengan demikian, Puasa anak-anak sah ketika dikerjakan oleh anak kecil yang sudah tamyiz, yang sudah mencapai tujuh tahun. Adapun yang belum tamyiz alias di bawah tujuh tahun, tidak sah puasanya walaupun ia ikut menahan lapar dan haus dari subuh hingga waktu maghrib.

Namun, sebagai pengingat, pada dasarnya puasa bukanlah suatu kewajiban bagi anak-anak. Sebab dalam syarat sah berpuasa, terdapat keterangan baligh (dewasa) dan berakal.

Dilansir dari laman Nahdlatul Ulama dan sumber lainnya, berikut syarat dan rukun puasa Ramadhan.

Syarat Sah Puasa Ramadhan

Beragama Islam, hanya orang yang beragama Islam yang sah menjalankan ibadah puasa Ramadhan. Orang kafir atau murtad tidak sah melakukan puasa menurut ketentuan agama Islam.

Suci dari haid dan nifas bagi perempuan. Puasa tidak sah bagi perempuan yang sedang dalam kondisi haid atau nifas, mereka diharuskan untuk mengganti puasa tersebut di waktu lain.

Berakal, artinya seseorang yang mengalami gangguan jiwa.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat