kievskiy.org

Harga Beras dan Minyak Naik Saat Pemerintah Menunjukkan Data Stok Melimpah

Pekerja mencampur beras di Pasar Baru, Wergu Wetan, Jati, Kudus, Jawa Tengah, Senin, 6 Februari 2023.
Pekerja mencampur beras di Pasar Baru, Wergu Wetan, Jati, Kudus, Jawa Tengah, Senin, 6 Februari 2023. /Antara/Yusuf Nugroho

PIKIRAN RAKYAT - Tentu akan menjadi tanda tanya ketika ­harga beras melambung, tetapi stok yang tersedia berdasarkan data pemerintah justru melimpah. Janganlah rakyat menjadi korban segelintir pihak pencari keuntungan.

Beberapa hari terakhir, ibu-ibu kembali dipusingkan dengan kenaikan harga dua bahan pokok yang cukup penting, yaitu minyak goreng dan beras. Bahkan, untuk minyak goreng murah bersubsidi di beberapa tempat keberadaannya sempat menghilang di pasaran. Sebuah situasi yang sulit, terutama bagi masyarakat kalangan menengah ke bawah yang akan sangat berat jika memberi produk-produk premium.

Namun, sepertinya tak ada pilihan bagi mereka untuk membeli produk yang tersedia di pasaran. Hal itu karena para ibu harus tetap memasak, dan beras adalah makanan pokok di negeri ini. 

Kedua kebutuhan pokok ini sangatlah vital bagi masyarakat sehingga tak heran ketika terjadi kenaikan atau kelangkaan bisa menimbulkan gejolak di masyarakat.

Baca Juga: Sinopsis Film Killer Elite: Aksi Bengis Jason Statham Melawan Pembunuh Bayaran

Spekulasi pun kemudian bermunculan terkait kenaik­an dua harga bahan pokok tersebut. Ada yang melihat fenomena kenaikan itu sebagai hal yang biasa menjelang datang­nya bulan Ramadan, di mana permintaan ma­syarakat cukup tinggi. 

Ada pula yang berspekulasi bahwa apa yang terjadi saat ini dikarenakan adanya penimbunan oleh pihak tak bertanggung jawab. Kemungkinan lain yang juga mengemuka adalah terkait minimnya stok dan tersendatnya distribusi ke pasar.

Pemerintah sendiri mengakui adanya kenaikan harga beras dan kelangkaan minyak di beberapa tempat. Bah­kan, Presiden Jokowi sudah meminta Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan, untuk mewaspadai kenaikan dua bahan pokok ini. Apalagi, hal ini akan ber­dam­pak pada inflasi di tanah air. Presiden pun telah me­minta agar kondisi tersebut segera distabilkan kembali.

Baca Juga: Bantah Formula E Jadi Alasan Direktur Penuntutan KPK Balik ke Kejagung, Ali Fikri: Jangan Terus Dikaitkan

Kementerian Perdagangan mengaku terus berusaha menstabilkan harga dua kebutuhan pokok tersebut. Terkait minyak, Zulkifli menepis terjadi kelangkaan. Dia menegaskan, yang terjadi adalah karena tingginya permintaan akibat beralihnya pengguna minyak premium ke minyak bersubsidi. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat