kievskiy.org

Dramatis, Napi Bertato di Cilegon Takut Divaksin hingga Terjadi Aksi Kejar-kejaran

Ilustrasi vaksin Covid-19.
Ilustrasi vaksin Covid-19. /Pexels/Cottonbro Pexels/Cottonbro

PIKIRAN RAKYAT - Lapas Kelas II A Cilegon dan Dinkes Cilegon menggelar vaksinasi massal, Rabu 25 Agustus 2021. Dalam agenda tersebut muncul kejadian menggelitik yang disebabkan oleh salah seorang narapidana.

Seorang napi yang memiliki tato laba-laba di tubuhnya berlari terbirit-birit ke dalam sel saking ketakutannya disuntik vaksin Covid-19.

Napi yang diketahui bernama Eka Musali ini kabur ketika jarum suntik hendak menembus tangan kirinya.

Baca Juga: Terbongkar Fakta Pembunuhan di Subang, Amalia Ditemukan Tanpa Busana, Polisi Singgung Soal Pemerkosaan

Peristiwa jenaka itu dimulai saat Eka Musali dijadwalkan mengikuti vaksinasi pada pukul 10.30 WIB. Dia pun menghampiri tenda vaksinasi massal untuk terlebih dahulu di screening.

Setelah selesai diperiksa, raut wajah Eka mendadak berubah panik terlebih ketika petugas mengeluarkan jarum suntik.

Dia beberapa kali mencoba menjauhkan lengannya saat akan disuntik, sampai akhirnya seorang petugas bernama Ezet datang untuk memegangi tubuh Eka.

Baca Juga: Masuk Level 3, Disdik Kota Bandung Dukung PTM Terbatas

"Kamu takut disuntik? jangan takut. Cuma sebentar, tidak sakit," ucap Ezet.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat