kievskiy.org

Indonesia Bersiap Memasuki Endemi, Kepala BIN: Aturan Akan Dilonggarkan

Indonesia Bersiap Memasuki Endemi, Kepala BIN: Aturan Akan Dilonggarkan
Indonesia Bersiap Memasuki Endemi, Kepala BIN: Aturan Akan Dilonggarkan /Pixabay/waichi2021

PIKIRAN RAKYAT – Indonesia saat ini sedang memasuki masa transisi dari pandemi ke endemi. Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Budi gunawan menyebut perlu adanya kehati-hatian dalam melonggarkan aturan saat ini.

Pada masa transisi ke endemi, Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) pada tingkat satu boleh berkegiatan dengan kapasitas full seratus persen.

Penurunan kasus positif Covid-19 dan peningkatan kegiatan vaksinasi, menjadi hal penting dalam masa transisi ke endemi.

Kasus pandemi di Indonesia membaik secara signifikan, pada Senin, 21 Maret 2022 rasio kasus harian positif Covid-19 berhasil turun dikisaran standar aman WHO dengan angka 4,55 persen.

Baca Juga: Isi Pesan WhatsApp Mayang Amat Pilu, Adik Vanessa Angel Ternyata Sempat Ingin Akhiri Hidup?

Aturan wajib PCR dan Antigen untuk perjalanan antar daerah sudah tidak diberlakukan lagi. Pemangkasan masa karantina untuk pelaku perjalanan luar negeri juga sudah diterapkan yaitu hanya satu hari masa karantina.

Budi Gunawan mengatakan agar tahapan yang sudah dilakukan berjalan aman, semua aturan yang dipangkas harus sesuai dengan tindakan yang terukur.

“Semua tahapan pelonggaran harus kita lakukan secara terukur, berbasis sains dan selalu disertai disiplin mitigasi,” kata Kepala BIN dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Baca Juga: Media Asing Soroti Indonesia Tak Mau Keluarkan Rusia dari Anggota G20, Negara Lain Tak Dapat Melarang

Untuk memulai endemi, mitigasi harus dilakukan ke semua eleman termasuk masyrakat Indonesia, pencapaian vaksin yang tinggi di seluruh daerah, tracing, pengujian, dan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat