kievskiy.org

Gibran Dikulum 'Dosa' Etika dan Moral, Jokowi Didesak Tarik Anaknya dari Pilpres 2024

Gibran Rakabuming Raka.
Gibran Rakabuming Raka. /Pikiran Rakyat/Fian Afandi

PIKIRAN RAKYAT - Mantan Wakil Ketua KPK, Busyro Muqoddas menyorot kasus pelanggaran etika yang menyertai pencalonan Gibran Rakabuming Raka sebagai Calon Wakil Presiden (Cawapres) 2024.

Menyusul keluarnya putusan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) terkait pelanggaran yang dilakukan Ketua KPU Hasyim Asy'ari dalam proses pendaftaran Gibran, Busyro menilai Jokowi harus bertindak tegas untuk membantu menyelesaikan puncak dari problem etik yang belakangan ini terus meliputi sang anak.

Adapun langkah yang dimaksud yakni dengan meminta Gibran mundur dari kontestasi Pilpres 2024 sebagai konsekuensi dari 'dosa-dosa' yang mengelumuninya.

"Yaitu agar anaknya yang walaupun sudah jadi cawapres resmi calon, paslon cawapres tapi dengan putusan DKPP cacat secara etika dan moral sekaligus, sebaiknya dipertimbangkan untuk memerintahkan mundur sebagai (calon wakil) presiden," ucap Busyro.

Baca Juga: Bella Bonita Melahirkan, Denny Caknan Bagikan Kabar Bahagia tapi Diselimuti Waswas

Busyro mendesak Jokowi memerintahkan Gibran mundur dari pencalonannya lantaran problematika ini sudah tidak mungkin dijangkau oleh hukum.

Bagaimana tidak, independensi lembaga tertinggi negara Mahkamah Konstitusi pun belakangan sudah diganyang hingga menyebabkan wibawa dan fungsi dari penegak hukum itu diragukan.

"Penyelesaian secara hukum di Indonesia itu hampir mustahil karena Mahkamah Konstitusi sebagai puncak itu pun juga sudah direnggut independency martabatnya oleh pihak-pihak yang terkait dengan keluarga Gibran, lalu sekarang kuncinya ialah problem etik ini harus menjadi agenda seluruh elemen kekuatan masyarakat sipil," ucapnya.

Oleh karena itu, Busyro tak hanya meminta Jokowi untuk mempertimbangkan dan merenung di tengah tekanan massa yang bergejolak, tetapi lebih dari itu dia menuntut sang presiden untuk bertindak sebagai kepala negara yang profesional.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat