kievskiy.org

5 Tips Tidur Nyenyak, Salah Satunya Perbanyak Paparan Sinar Matahari ke Kamar

Ilustrasi tidur.
Ilustrasi tidur. /Pixabay/Ketniss12 Pixabay/Ketniss12

PIKIRAN RAKYAT – Tidur nyenyak dan berkualitas dibutuhkan oleh setiap orang untuk menjaga kesehatan tubuh.

Penelitian mengungkapkan, kekurangan tidur memberikan efek negatif terhadap hormon, kinerja olahraga, dan fungsi otak Anda.

Oleh karena itu, tidur nyenyak dan berkualitas sangat penting untuk kesehatan Anda. Dikutip Pikiran-rakyat.com dari Healthline, berikut 5 tips agar tidur lebih nyenyak.

Baca Juga: Mengenal Diet Defisit Kalori, Salah Satu Cara Ampuh Menurunkan Berat Badan

1. Biarkan Cahaya Matahari Masuk ke Kamar

Cahaya alami dari sinar matahari membantu meningkatkan energi serta kualitas dan durasi tidur di malam hari. Pada orang yang menderita insomnia, cahaya matahari membantu meningkatkan durasi tidur Anda.

2. Jangan Konsumsi Kafein pada Sore Hari

Kafein memiliki banyak manfaat, namun jika dikonsumsi saat sore hari, kafein membuat ransgangan terhadap sistem saraf Anda dan dapat menghentikan tubuh dari relaksasi di malam hari.

Dalam sebuah penelitian, mengkonsumsi kafein hingga 6 jam sebelum tidur secara signifikan memperburuk kualitas tidur Anda.

Baca Juga: 5 Tips Packing Tanpa Ribet, Nomor 3 Selalu Dilupakan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat