kievskiy.org

Warga Ukraina Kumpulkan Donasi Bitcoin Rp57 Miliar Sejak Invasi Rusia Dimulai

Ilustrasi Bitcoin.
Ilustrasi Bitcoin. /Pixabay/QuinceCreative

PIKIRAN RAKYAT - Kelompok sukarelawan Ukraina yang menyediakan peralatan untuk tentara negara tersebut, telah menerima donasi sebanyak lebih dari 4 juta dolar AS atau setara dengan Rp57 miliar dalam bentuk bitcoin (kurs US$1 = Rp14,338)

Menurut Perusahaan Analisis Blockchain bernama Elliptic, donasi ini terkumpul sejak Rusia meluncurkan invasi pertama pada Kamis, 24 Februari 2022.

Elliptic yang berbasis di London mengatakan, awal bulan ini sumbangan untuk sukarelawan Ukraina dan kelompok peretasan telah melonjak tepatnya ketika pertama kali pasukan Rusia berkumpul di dekat perbatasan.

“Sejak invasi, entah bagaimana, kami menemukan transfer dalam jumlah yang jauh lebih besar ke kelompok-kelompok tersebut,” ujar perwakilan Elliptic dikutip Pikiran-Rakyat.com dari CNA.  

Baca Juga: Viral Video, Tank Rusia Diduga dengan Sengaja Melindas Mobil yang sedang Dikendarai Sipil Ukraina

Elliptic mengatakan, pada Jumat, 25 Februari 2022, satu kelompok sukarelawan Ukraina bernama Come Back Alive, menerima 3 juta dolar AS atau Rp43 miliar hanya dalam satu sesi donasi bitcoin.

Meski sangat berjasa, identitas para pengirim yang berada di balik donasi tidak bisa diketahui pasti, sebab bitcoin dan token lainnya dapat dikirim dan diterima secara anonim.

Seperti pemberitaan di media, rudal menghantam Kyiv pada Jumat, sehingga banyak keluarga di Ukraina meringkuk di tempat pengungsian supaya terhindar dari ledakannya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 26 Februari 2022: Capricorn, Aquarius, dan Pisces, akan Dicintai oleh Seseorang

Pasukan Rusia mendesak maju dan serangan demi serangan pada akhirnya bertujuan untuk menggulingkan pemerintahan saat ini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat