kievskiy.org

LPSK Cabut Perlindungan Bharada E Buntut Wawancara dengan Stasiun TV Tanpa Persetujuan

 Richard Eliezer alias Bharada E. LPSK mencabut perlindungan terhadap Bharada E pada Jumat, 10 Maret 2023.
Richard Eliezer alias Bharada E. LPSK mencabut perlindungan terhadap Bharada E pada Jumat, 10 Maret 2023. /Antara/Asprilla Dwi Adha

PIKIRAN RAKYAT – Kabar mengejutkan dari dari Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) yang mencabut perlindungan untuk Richard Eliezer alias Bharada E. Terpidana kasus pembunuhan berencana Brigadir J itu kini tak mendapat perlindungan fisik dari lembaga tersebut.

Bharada E sebelumnya diberi perlindungan oleh LPSK karena statusnya sebagai justice collaborator (JC) dalam kasus pembunuhan Brigadir J. Berkat status itu pun, majelis hakim memvonis Eliezer lebih ringan dari tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU), yakni 1 tahun 6 bulan.

Pengumuman pencabutan perlindungan Bharada E diumumkan Tenaga Ahli LPSK Syarial M Wiryawan, melalui konferensi pers di Jakarta, pada Jumat, 10 Maret 2023.

"Menghentikan perlindungan kepada saudara Eliezer," kata Syahrial M Wiryawan, seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Baca Juga: Lokasi Rekonstruksi Kasus Mario Dandy Diguyur Hujan Deras, 23 Adegan Akan Diperagakan

Dalam putusannya, Syahrial menjelaskan, LPSK beralasan mencabut perlindungan karena Bharada E melanggar aturan. Bharada E disebut telah melakukan sesi wawancara dengan salah satu stasiun televisi tanpa persetujuan LPSK.

"Sehubungan telah terjadi komunikasi pihak lain dengan saudara RE untuk melakukan wawancara yang akan ditayangkan dalam program salah satu stasiun TV, tanpa persetujuan LPSK," ujarnya, menjelaskan.

LPSK menyatakan, tindakan Bharada E melakukan wawancara bertentangan dengan pasal 30 ayat 2 huruf c Undang-Undang nomor 13 tahun 2006 tentang Perlindungan Saksi dan Korban. Selain itu, wawancara itu disebut juga melanggar perjanjian yang telah ditandatangani Richard Eliezer terkait perlindungan.

Baca Juga: Kemensetneg Diminta Ikut Tangani Polemik Penutupan Taman Legenda Keong Emas TMII

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat