kievskiy.org

Pentingnya Mengelola Informasi di Era Digital

Ilustrasi media sosial.
Ilustrasi media sosial. /Pexels/Lisa

PIKIRAN RAKYAT - Masyarakat Indonesia saat ini telah memasuki era informasi. Hal tersebut terlihat dalam aspek kehidupan yang tidak terlepas dari pengelolaan dan pemanfaatan informasi.

Informasi saat ini menjadi komoditas yang dapat menghasilkan nilai tambah apabila dikelola dan dimanfaatkan dengan baik dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Oleh karena itu, pada fase ini terdapat pergeseran pola pikir, pola sikap, dan pola tindak masyarakat dalam mengakses serta mendistribusikan informasi.

Di era keterbukaan informasi saat ini, masyarakat Indonesia banyak disuguhi berbagai ragam informasi, baik melalui media massa antara lain televisi, radio siaran, surat kabar dan majalah maupun media berbasis internet antara lain media online dan media sosial.

Terpaan informasi tersebut merupakan konsekuensi logis dalam rangka pemenuhan kebutuhan informasi, pengetahuan dan hiburan masyarakat. Bahkan saat ini dan ke depan, masyarakat akan semakin mudah dalam mengakses informasi dengan adanya perubahan platform yang awalnya berbentuk konvensional menjadi media berbasis teknologi digital yang menawarkan inovasi fitur dari medium komunikasi yang kian interaktif.

Baca Juga: Maraknya Politik Uang Bukti Parpol Gagal Lahirkan Kader Berkualitas

Dilansir dari laman Datareportal dalam laporan bertajuk 'Digital 2022: Indonesia' pada 15 Februari 2022, data pengguna internet di Indonesia pada 2022 telah mencapai 204,7 juta orang dengan tingkat penetrasi internet Indonesia mencapai 73,7 persen dari total populasi penduduk Indonesia yang berjumlah 277,7 juta orang.

Sedangkan pengguna media sosial (medsos) adalah 191,4 juta orang (68,9 persen), yang terdiri dari pengguna Youtube (139 Juta orang), Facebook (129,9 juta orang), Instagram (99,15 juta orang), Tiktok (92,07 juta orang). Berdasarkan angka tersebut ternyata ada peningkatan sebesar 2,1 juta.

Peningkatan tersebut disebabkan oleh beberapa faktor, di antaranya kebutuhan masyarakat akan informasi yang semakin meningkat, infrastruktur yang sudah merata, dalam hal ini Palapa Ring.

Ketersediaan beragam informasi yang memadai juga dapat mendorong partisipasi masyarakat untuk mengambil peran dalam berbagai aktivitas kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Untuk itu, perlu ketersediaan sarana dan media komunikasi yang efektif dan efisien.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat