kievskiy.org

Pentingnya Inklusi bagi Penyandang Disablitas

Putri Ariani di America's Got Talent.
Putri Ariani di America's Got Talent. /YouTube/America's Got Talent

PIKIRAN RAKYAT - Suara menakjubkan yang dilantunkan oleh Putri Ariani tiba-tiba berkumandang di seluruh dunia setelah penyanyi disabilitas ini meraih Golden Buzzer di America's Got Talent!

Pada saat sama, para atlet Indonesia berjuang memperebutkan medali emas dalam Pesta Olahraga Penyandang Disabilitas Asia Tenggara (Paragames) di Kamboja.

Para penyandang disabilitas menjadi sorotan saat ini, tentu saja, dengan alasan yang kuat. Kehadiran mereka di panggung dunia juga menyoroti fakta bahwa orang-orang dengan disabilitas, yang merupakan kelompok minoritas di Indonesia, keberadaannya sering kali tidak terlihat.

Indonesia sebagai anggota dari Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) menghargai inklusivitas dan keragaman sehingga dengan demikian juga melindungi minoritas dan kelompok yang kurang beruntung. Ketika membicarakan dunia kerja, salah satu kelompok yang sejarahnya tidak beruntung di berbagai belahan dunia, termasuk di Indonesia, adalah mereka yang hidup dengan disabilitas.

Baca Juga: Kelompok Petani Disabilitas Tuman Mandiri di Cimahi Panen Perdana Sayuran

PBB di Indonesia berupaya untuk mengubah hal tersebut. Baru-baru ini kami menyambut lebih dari 200 orang penyandang disabilitas dalam sesi sumber daya manusia (SDM) yang diselenggarakan pada bulan lalu, tempat para peserta dapat mempelajari prosedur dan proses perekrutan di 22 lembaga PBB yang beroperasi di Indonesia.

Acara ini merupakan salah satu yang pertama di Indonesia, yang secara khusus dirancang untuk memudahkan penyandang disabilitas mengakses peluang pekerjaan.

Minat yang meluap-luap hanya semakin menguatkan keyakinan kami bahwa lebih banyak yang harus dilakukan untuk menciptakan peluang bagi para penyandang disabilitas.

Hal ini sejalan dengan motto dalam Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG) "No One Left Behind".

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat